Batam, harian koridor.com-Dalam rangka memupuk rasa persaudaraan dan persatuan di lingkungan anggota Jalasenastri Ranting E Cabang 7 PG Kormar, Batalyon Infanteri 10 Mar/SBY mengadakan kegiatan pertemuan rutin anggota Jalasenastri Ranting E Cabang 7 PG Kormar di Balai Prajurit (Bapra) Yonif 10 Mar/SBY. Kamis (13 Agustus 2020).
Kegiatan ini merupakan agenda rutin sebulan sekali yang diselenggarakan oleh Pengurus Jalasenastri Ranting E Cabang 7 PG Kormar.dalam pertemuan rutin kali ini, ada beberapa agenda yang akan dilaksanakan diantaranya membacakan Arisan Rutin, Perkenalan anggota Jalasenastri Ranting E Cabang 7 PG Kormar yang baru, dan sambutan dari Ketua Ranting E Cabang 7 PG Kormar Ny.Shinta Alim Firdaus.
Dalam sambutannya Ketua Ranting E Cabang 7 PG Kormar Ny.Shinta Alim Firdaus menyampaikan ucapan terima kasihnya kepada seluruh anggota Jalasenastri Ranting E Cabang 7 PG Kormar yang sudah hadir dalam acara tersebut.
Selain itu Ketua Ranting E Cabang 7 PG Kormar Ny.Shinta Alim Firdaus juga berpesan kepada seluruh anggota Jalasenastri Ranting E Cabang 7 PG Kormar agar senantiasa selalu menjaga kesehatan diri ,mematuhi peraturan pemerintah dalam menerapkan protokol kesehatan covid-19 di saat berpergian,berbelanja dan dimanapun wajib mengunakan masker serta selalu menjaga jarak aman dan jangan lupa membawa hand sanitaizer.
Lebih lanjut,Ketua Jalasenastri Ranting E Cabang 7 PG Kormar juga menekankan kepada seluruh anggota Jalasenastri Ranting E Cabang 7 PG Kormar agar lebih bijak lagi dalam mengunakan gadget terutama dalam bermedsos yang mana kalau tidak bijak dalam menyikapi medsos tersebut akhirnya bisa berdampak buruk bagi citra TNI-AL khususnya Marinir Batalyon Infanteri 10 Mar/SBY."jelasnya.(red).
Tidak ada komentar:
Posting Komentar